Sunday, 30 October 2011

USS John C. Stennis


John C. Stennis (CVN-74) adalah salah satu kapal perang terbesar di dunia buatan Amerika Serikat. Kapal ini dibangun di Newport News, Virginia, dan diresmikan pada 11 November 1993. John C. Stennis memiliki dua reaktor nuklir sebagai sumber listrik untuk mengoperasikan kapal seluas 2 hektar ini. Pada tanggal 9 Desember 1995, kapal induk yang dibangun dengan dana 3,5 juta dolar tersebut mulai dioperasikan. Bobot kapal ini mencapai 97.000 ton dengan panjang 330 meter. Pada 18 Januari 1997, untuk pertama kalinya dalam sejarah angkatan laut, sebuah pesawat F/A-18 E/F melakukan pendaratan di kapal induk John C. Stennis.

Sebagai kapal perang, John C. Stennis memiliki peralatan pertahanan yang meliputi misil Sea Sparrow jarak pendek darat-ke-udara, Phalank Cose-in Weapons-sebuah (senapan 20 mm enam barel dengan kemampuan menembak sangat cepat), dan umpan elektronik untuk menghadapi misil serta torpedo.

Kecepatan maksimum kapal ini dapat mencapai lebih dari 30 knot. Kapal John C. Stennis juga dimanfaatkan sebagai landas pacu yang mampu menampung 80 pesawat udara, seperti F/A-18 Hornet, F-14 Tomcat, dan lain-lain. Pesawat-pesawat John C. Stennis digunakan untuk melakukan blokade laut atau udara, melindungi dalam peperangan kelompok, dan membantu pertempuran darat.

Untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar pesawat dan kapal pendamping, John C. Stennis mengangkut ± 3 juta galon bahan bakar. Selain itu, kapal tersebut juga memiliki berbagai fasilitas pendukung reparasi, bagian perawatan pesawat, dan toko perbaikan barang elektronik. Jumlah awak kapal dan landas pacu John C. Stennis mencapai 6.200 orang.

1 comment: