Friday, 30 September 2011

Tari Gantar

Tari Gantar adalah tarian yang menggambarkan gerakan orang menanam padi. Tongkat menggambarkan kayu penumbuk, sedangkan bambu serta biji-bijian didalamnya menggambarkan benih padi dan wadahnya. 
 
Tarian ini cukup terkenal dan sering disajikan dalam penyambutan tamu dan acara-acara lainnya.Tari ini tidak hanya dikenal oleh suku Dayak Tunjung namun juga dikenal oleh suku Dayak Benuaq. Tarian ini dapat dibagi dalam tiga versi yaitu tari Gantar Rayatn, Gantar Busai dan Gantar Senak/Gantar Kusak.

No comments:

Post a Comment