Monday, 7 November 2011

Bentuk-bentuk Dasar Laut


Kerak bumi merupakan lempeng tektonik, sehingga pergerakan relatifnya menyebabkan terbentuknya ciri-ciri khusus dasar laut.

Bentuk-bentuk dasar laut menurut Nontji (1993), dapat dibedakan menjadi :
  • Paparan (shelf) yang dangkal
  • Depresi dalam berbagai bentuk (basin, palung)
  • Berbagai bentuk elevasi berupa punggung (rise, ridge)
  • Gunung bawah laut (sea mount)
  • Terumbu karang dan sebagainya.
Sedangkan menurut Ilahude (1997), berdasarkan skala atau besarnya bentuk – bentuk dasar laut, maka dasar laut dibedakan ke dalam 3 golongan besar yaitu:
  1. Relief Besar (macro relief)
    • Secara vertikal ukurannya bisa sampai ribuan meter.
    • Secara horizontal ukurannya bisa mencapai ratusan atau ribuan kilometer.
  2. Relief Pertengahan (intermediate relief)
    • Secara vertikal berukuran ratusan meter.
    • Secara horizontal berukuran puluhan kilometer.
    • Bisa merupakan bagian integral dari satu relief besar.
  3. Relief Kecil (micro relief)
    • Hanya berukuran beberapa cm sampai beberapa meter.
    • Umumnya hanya bisa diungkapkan dengan teknik fotografi bawah air.
Sedangkan menurut Hutabarat (1985) bentuk-bentuk dasar laut terdiri dari :
  1. Ridge dan RiseIni adalah suatu bentuk proses peninggian yang terdapat di atas laut ( sea floor) yang hampir serupa dengan adanya gunung-gunung di daratan
  2. TrenchBagian laut yang terdalam dengan bentuk seperti saluran seolah-olah terpisah sangat dalam yang terdapat di perbatasan antara benua.
  3. Abyssal PlainDaerah yang relatif tebagi rata dari permukaan bumi yang terdapat dibagian sisi yang mengarah ke daratan.
  4. Continetal IslandBeberapa pulau yang menurut sifat geologisnya bagian dari massa tanah daratan benua besar yang kemudian terpisah
  5. Island Arc (kumpulan pulau-pulau)Kumpulan pulau-pulau seperti indonesia yang mempunyai perbatasan dengan benua
  6. Mid-Oceanic Volcanic IslandPulau-pulau vulkanik yang terdapat di tengah-tengah lautan. Terdiri dari pulau-pulau kecil, khususnya terdapat di Lautan pasifik
  7. Atol-atolDaerah yang terdiri dari kumpulan pulau-pulau yang sebagian besar tenggelam di bawah permukaan laut dan berbentuk cincin.
  8. Seamout dan guyotGunung-gunung berapi yang mucul dari dasar lantai lautan tetapi tidak mencapai permukaan laut.

No comments:

Post a Comment