Saturday, 9 April 2011

Charles Édouard Guillaume



Charles Édouard Guillaume, lahir 15 Februari 1861, di Fleurier, Swiss-Jura. Kakeknya tinggal di Perancis untuk alasan politis, selama masa revolusi, meskipun sebenarnya sang kakek mempunyai bisnis di London. Bisnis tersebut dikelola oleh tiga anak lelaki kakeknya, sedangkan Edouard, ayah Charles, kemudian kembali dan menetap di Fleurier.  Charles-Édouard Guillaume menikah dengan Mlle. A.M. Taufflieb pada tahun 1888. Mereka dikaruniai tiga orang anak. Charles Édouard Guillaume adalah sorang fisikawan berkebangsaan Perancis. Dia meraih Penghargaan Nobel Fisika pada tahun 1920.
 
Guillaume mendapatkan pendidikan awal di Neuchâtel, sebelum melanjutkan ke Zurich Polytechnic, dimana ia mendapatkan gelar Doktornya. Ia bekerja sebagai seorang karyawan di artileri dan tidak lama kemudian masuk sebagai asisten di International Bureau of Weights and Measures, pada tahun 1883. Ia kemudian menjadi Associate Director pada tahun 1902, dan dari tahun 1915 sampai pensiun tahun1936, menjadi direktur pada Biro tersebut. Ia tetap dikaryakan sebagai Honorary Director dari1936 sampai kematiannya pada 13 Juni 1938. 

Selama karir singkatnya di militer,  Guillaume mempelajari mekanika dan ballistik, tetapi penelitian awalnya pada biro tersebut adalah tentang thermometry. Dia terkenal akan "invar" dan "elinvar"-nya.

No comments:

Post a Comment