Unicorn adalah seekor kuda putih yang memiliki tanduk dikepalanya. Kata Unicorn berasal dari bahasa Latin unus yang berarti "satu", dan cornu yang berarti "tanduk". Unicorn sangat maskulin, soliter, tetapi juga sangat cantik dan feminim. Unicorn juga menjadi simbol kesucian dan hubungan spiritual. Unicorn, perawakan seperti kuda biasa, tetapi memiliki tubuh yang besar, lebih besar dari ukuran kuda biasa.
Unicorn biasanya digambarkan sebagai kuda dengan tanduk yang panjang dikepalanya, tetapi aslinya mempunyai jenggot seperti kambing, ekor singa, dan kuku yang membelah. Unicorn adalah satu-satunya makhluk legenda yang tidak menakuti manusia, dan biasanya digambarkan sebagai makhluk yang halus
Unicorn biasanya digambarkan sebagai kuda dengan tanduk yang panjang dikepalanya, tetapi aslinya mempunyai jenggot seperti kambing, ekor singa, dan kuku yang membelah. Unicorn adalah satu-satunya makhluk legenda yang tidak menakuti manusia, dan biasanya digambarkan sebagai makhluk yang halus
.
Menurut beberapa mitos, Unicorn, memiliki penggambaran yang berbeda-beda. Unicorn dalam salah satu mitos tradisional konon memiliki janggut domba dan ekor singa. Ctessias mendeskripsikan Unicorn sebagai keledai liar yang memiliki tanduk dengan tubuh yang diselimuti bulu putih, merah, dan hitam. Strabo menjabarkan bahwa di Caucasus terdapat sesosok mahkluk mirip kuda dengan satu tanduk panjang, berekor babi rusa dan kaki yang sangat kuat. Qilin, mahkluk dalam mitologi Cina, kadang dijuluki sebagai Chinese Unicorn, meski memiliki bentuk lebih mirip Chimera dengan kepala singa dan tanduk yang melingkar.
Versi kirin dari Jepang bahkan lebih mirip dengan Unicorn versi barat. Que Ly, mahkluk mitologi Vietnam, kadang dianggap juga Unicorn yang menjadi simbol kekayaan dan kemakmuran.
Figur Unicorn sangat populer di era abad ke-13 di Perancis. Diceritakan sangat tidak mungkin untuk menangkap unicorn. Unicorn dipercaya hanya dapat disentuh oleh perawan sehingga menjadikannya sebagai lambang kesucian. Seiring dengan berkembangnya humanisme, Unicorn menjadi lambang kesucian dan kesetiaan dalam pernikahan.
Sosok Unicorn juga banyak diukir dalam cawan yang digunakan untuk upacara-upacara khusus, dengan kepercayaan bahwa tanduk Unicorn dapat menetralkan atau menghilangkan segala jenis racun.
Unicorn pertama kali diketahui ketika masa peradaban lembah Indus (3300-1700SM).
Galeri Gambar
No comments:
Post a Comment