Cetiosaurus merupakan salah satu dari beberapa jenis Sauropoda yang muncul paling dahulu, pada pertengahan sampai akhir periode Jurasic. Jenis Sauropoda lainnya, adalah Brachiosaurus, Diplodocid, Camarasaurus, Titanosaurus.
Dinosaurus ini memiliki leher yang panjang dengan kepala yang kecil dan ekor yang sangat panjang. Ia berjalan dengan keempat kakinya dan setiap langkahnya dapat menggetarkan bumi. Seperti halnya semua jenis Sauropoda, hewan ini termasuk herbivora (pemakan tumbuhan), dengan lehernya yang panjang ia menjangkau
dedaunan yang tinggi. Panjang tubuhnya dari kepala sampai ekor kira-kira
15 - 18 meter dan beratnya antara 10 - 25 ton.
No comments:
Post a Comment